Di tengah tren kasus Pandemi yang sedang naik, SMA IT ABBSKP mengadakan Studium Generale Ke-V bagi siswa baru pada Minggu (11/7) secara online. Seperti tahun sebelumnya, kegiatan ini menjadi satu momen penyambutan terhadap siswa baru. Adapun peserta yang terlibat adalah semua siswa baru didampingi Orang tua wali dari rumah masing-masing. Para guru dan karyawan lainnya mengikuti kegiatan tersebut dapat melalui zoom atau Live Youtube.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah memberikan satu gambaran penting terkait kedudukan SMA IT ABBSKP di dalam Konsorsium Yayasan Mulia Yogyarakarta. Meskipun SMA IT ABBSKP baru beberapa tahun beroperasi, tetapi secara prestasi dapat dikatakan luar biasa. Sebab, dalam perjalanannya sejauh ini telah mengantarkan dua angkatan yang alumninya tersebar di beberapa PTN favorit.
“Hingga saat ini kita sudah meluluskan dua angkatan. Alhamdulillah tahun ini kita dapat mengantarkan anak-anak kita diterima di beberapa PTN baik di Yogyakarta maupun kota-kota besar lainnya di Indonesia. Terima kasih atas kepercayaan bapak/ibu sekalian telah mengamanahkan pendidikan kepada sekolah kami,” ungkapnya.
Hadir pula dari Pengawas dan Pembina Sekolah, Bapak Agus Heri Budiwiyono turut memberikan sambutan. Diakui bahwa sekolah ini telah memberikan satu gambaran terbaik sekolah swasta di wilayah Kulon Progo. Sebagai pengawas, beliau mengaku telah melihat perkembangan signifikan sekolah hingga saat ini.
“Selama pengamatan kami, sejak berdirinya sekolah ini adalah merupakan suatu kebanggaan bahwa pelaksanaan pendidikan di sekolah ini sangat luar biasa. Sehingga, bila dikatakan bapak/ibu telah mempercayakan di sekolah ini tidak salah. Menjadi pembeda dengan sekolah-sekolah lain, di samping anak dibekali dengan akademik, terkait perkembangan kejiwaan dan secara fisik juga diperhatikan,” sambutnya.
Kegiatan ini ditutup dengan serah terima siswa baru kepada pihak sekolah. Pada sesi ini diwakili oleh salah satu dari peserta didampingi walinya. Diakui bahwa memilih SMA IT ABBSKP merupakan satu bentuk ikhtiar dalam mengantarkan masa depan terbaik buah hati.
“Sebagai orang tua kami sangat menyadari bahwa tangan, waktu dan ilmu yang kami miliki sangat terbatas untuk mendidik anak-anak. Terlebih di masa pandemi ini, di tengah segala keterbatasan yang ada, banyak impian dan harapan yang tumbuh dalam diri dan anak-anak kami untuk menyongsong masa depan terbaik.Dan kami memilih SMA IT Abu Bakar Boarding School Kulon Progo untuk bersinergi dalam mewujudkan impian dan cita-cita anak kami,” tutup Ibu Tri. (fth)
Sebagai orang tua kami sangat menyadari bahwa tangan, waktu dan ilmu yang kami miliki sangat terbatas untuk mendidik anak-anak. Terlebih di masa pandemi ini, di tengah segala keterbatasan yang ada, banyak impian dan harapan yang tumbuh dalam diri dan anak-anak kami untuk menyongsong masa depan terbaik.Dan kami memilih SMA IT Abu Bakar Boarding School Kulon Progo untuk bersinergi dalam mewujudkan impian dan cita-cita anak kami,
Ibu Tri