You are currently viewing SMAIT ABBSKP Jalin Kerja Sama dengan SMP Negeri 1 Galur

SMAIT ABBSKP Jalin Kerja Sama dengan SMP Negeri 1 Galur

  • Post author:
  • Post category:Kegiatan

Dalam rangka pelaksanaan program pengabdian siswa kepada masyarakat, SMAIT Abu Bakar Boarding School Kulon Progo (ABBSKP) menjalin kerja sama dengan SMPN 1 Galur. Kerja sama ini dilakukan dalam bidang pembinaan baca-tulis dan hafalan Alquran. Secara resmi, acara penandatangan kerja sama ini dilaksanakan di SMPN 1 Galur pada hari Kamis (25/1). Acara tersebut dihadiri oleh jajaran guru dan karyawan SMPN 1 Galur. Turut hadir pula Kepala Sekolah SMAIT ABBSKP, H. Akhsanul Fuadi, M.Pd.I, beserta perwakilan guru, karyawan, dan siswa.

Dalam sambutannya, H. Akhsanul Fuadi, M.Pd.I mengungkapkan rasa syukur atas terlaksananya kerja sama ini karena kegiatan ini juga terkait dengan salah satu program di SMAIT ABBSKP, yaitu “Santri Berkarya, Menebar Manfaat, Meraih Martabat”. Dalam program tersebut, para santri diterjunkan langsung ke masyarakat agar mampu mengamalkan ilmu-ilmu yang telah mereka pelajari.

Ia juga berharap agar kerja sama ini mampu melahirkan generasi muda yang cinta Alquran dan berperan aktif dalam membangun masyarakat. “Semoga kerja sama ini mampu melahirkan generasi yang cinta Alquran dan mampu berperan aktif dalam membangun masyarakat,”.

Kegiatan ini juga diprakarsai oleh KASAGA, yaitu forum komunikasi alumni SMPN 1 Galur. Agar mampu memaksimalkan pembinaan Alquran yang sebelumnya dilaksanakan oleh para alumni, KASAGA menjalin kerja sama dengan SMAIT ABBSKP untuk melakukan pembinaan baca-tulis dan hafalan Alquran pada siswa kelas 7. Kerja sama ini akan dilaksanakan selama satu semester, yaitu di semester genap tahun ajaran 2017-2018.